jalanterus

Chinangkiek Dream Park

Share this:
Chinangkiek Dream Park
Chinangkiek Dream Park

Chinangkiek Dream Park berada di Singkarak, Kabupaten Solok, Sumatra Barat. Tempat ini merupakan taman bermain yang bisa jadi pilihan wisata rekreasi keluarga. Chinangkiek ini berada di atas perbukitan yang biasa disebut sebagai Bukit Chinangkiek. Karena tempatnya berada di perbukitan, akses menuju tempat ini berupa jalan mendaki dan berbelok.

Perjalan ke tempat ini berupa jalan yang dikelilingi oleh hamparan sawah yang luas. Karena letaknya di atas bukit, dari kejauhan saja kita bisa melihat beberapa wahana yang berdiri di tempat ini sebagai penanda Bukik Chinangkiek.

(baca juga Kebun Teh Danau Kembar)

Pengunjung yang datang ke tempat ini dikenakan biaya masuk Rp20.000,- per orang dan parkir mobil Rp10.000,-. Untuk yang ingin mencoba wahana yang tersedia juga dikenakan biaya mulai dari Rp20.000,- hingga Rp30.000,- tergantung jenis wahananya yaitu extreme dan non-extreme. Ada sekitar 12 macam wahana yang bisa kamu coba di Chinangkiek Dream Park ini yaitu Pendulum, Megatron, Roller Coaster, Drop Tower, Boom-Boom Car, Kora-Kora, Carousel, Odong-Odong, Ontang-Anting, Rainbow Slide, Bianglala dan Big Disc. Selain itu, juga ada mobil keliling, waterboom, beberapa tempat makan dan berbagai fasilitas lainnya. Karena aku datang ke tempat ini di hari senin (bukan weekend) makan tempat ini terlihat sepi. Tempat ini ramai dikunjungi ketika weekend dan musim libur.

Tempat ini masih terdapat banyak pohon dan berbagai tumbuhan lainnya. Pemandangan dari tempat ini sangat bagus, kita bisa melihat hamparan sawah dan danau singkarak dari ketinggian. Selain menikmati serunya bermain dengan wahana yang tersedia, kita juga sekaligus bisa cuci mata dengan pemandangan alam Solok yang indah.

Chinangkiek Dream Park
Pemandangan dari Chinangkiek Dream Park

(buku Seni Memahami Pria, klik di sini!)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *